Netflix merupakan salah satu situs streaming film terbesar, ada banyak sekali film maupun series dari genre yang berbeda-beda dirilis di sana, Netflix menjadi pilihan yang pas untuk menonton film di masa pandemi ini.
Dengan banyaknya film di Netflix, kalian tentunya bingung ingin menonton film yang mana saja, maka dari itu saya akan mencoba merekomendasikan film Netflix terbaik dan tentu saja pastinya yang paling terbaru.
Rekomendasi Film Netflix Terbaru dan Terbaik
Red Notice
Setelah sukses tampil di film Free Guy, kini Ryan Reynolds bakal tampil lagi di film Red Notice (2021), film terbaru Netflix 2021 dengan genre action-komedi yang seru. Tak hanya sendiri, ia juga bakal tampil bareng Dwayne Johnson dan Gal Gadot.
Film ini menceritakan tentang Nolan Booth (Ryan Reynolds), seorang pencuri barang seni dunia, yang diajak kerja sama oleh John Hartley (Dwayne Johnson). Hartley adalah agen top FBI yang dijebak oleh pencuri barang seni top dunia, Sarah Black (Gal Gadot) yang juga dikenal sebagai The Bishop.
Hartley berusaha membersihkan kembali namanya, sementara Nolan Booth ingin bisa jadi pencuri nomor 1 dunia lagi. Apakah kerja sama di antara keduanya mampu mengalahkan kepintaran The Bishop?
Sweet Girl
Sweet Girl menceritakan tentang seorang suami yang berusaha mengungkap kematian istrinya dan melindungi anaknya. Ray Cooper (Jason Momoa) bersumpah untuk balas dendam terhadap sebuah perusahaan yang membunuh istrinya (Adria Arjona). Ia pun berusaha mencari kebenaran.
Seiring berjalannya waktu, ia pun menemukan fakta mencengangkan bahwa ada seseorang yang ternyata juga berusaha membunuh putrinya, Rachel (Isabela Merced).
Film Netflix terbaik 2021 bergenre action-thriller ini terasa sangat mendebarkan, terlebih saat Ray sendiri harus menghadapi bahaya demi balas dendam sekaligus melindungi anaknya.
Intrusion
Film thriller terbaru Netflix ini mengisahkan pasangan suami istri Meera (Freida Pinto) dan Henry (Logan Marshall-Green) yang baru pindah ke rumah baru. Di sana, mereka justru diteror dengan adanya penyusup.
Meera pun sangat trauma dan ia pun jadi menyelidiki misteri besar yang diam-diam terjadi di sekitar hidupnya. Ia meragukan apakah setiap orang dalam hidupnya bisa dipercaya, termasuk suaminya?
A Boy Called Christmas
Film ini menceritakan Nikolas (Henry Lawfull) yang pergi berpetualang ke arah utara untuk mencari ayahnya yang hilang ketika bertugas mencari desa para peri, Elfhelm.
Nikolas pun pergi bersama teman-temannya, si tikus dan rusa bernama Blitzen. Ia menemukan sihir dan cerita luar biasa yang membuktikan bahwa tidak ada hal yang mustahil. Film ini merupakan salah satu adaptasi cerita klasik Inggris, yakni Father Christmas, sangat cocok ditonton dihari natal.
Escape From Spiderhead
Film ini dibintangi oleh aktor ternama Chris Hemsworth, diadaptasi dari cerita pendek yang diterbitkan pada tahun 2010, film ini bercerita tentang para narapidana yang ditawari kesempatan sebagai relawan subjek medis dengan harapan bisa mempersingkat hukuman mereka.
Sayangnya belum diketahui pasti kapan tanggal tayang dari film ini, namun yang pasti sudah bisa dinikmati pada tahun 2021.
The Witcher: Nightmare of the Wolf
Film ini merupakan animasi orisinal Netflix yang mengisahkan tentang kehidupan Vesemir di masa muda. Vesemir sendiri merupakan seorang witcher yang bertugas membunuh monster. Vesemir dikenal tak hanya sebagai witcher yang handal tetapi juga sebagai mentor dari Geralt of Rivia.
Untuk kamu yang penggemar berat serial game the Witcher, kamu wajib banget untuk menonton film yang satu ini.
Penutup
Demikianlah film yang dapat saya rekomendasikan, semoga dengan adanya artikel ini, kamu dapat bisa menonton film yang pas sesuai genre yang kalian inginkan, saya ucapkan terimakasih.
Tags
Film