Cara Melakukan Passing Atas dan Passing Bawah Dalam Permainan Bola Voli

Dalam permainan bola voli, keterampilan gerak passing adalah usaha untuk mengoperkan bola kepada teman dalam satu regu dengan suatu teknik tertentu sebagai langkah awal dalam menyusun pola serangan kepada regu lawan.

Tujuan passing adalah untuk mengarahkam bola ke suatu tempat atau teman seregi untuk selanjutnya dimainkan kembali.

Keterampilan gerak passing dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu passing atas dan passing bawah, berikut ini cara untuk melakukannya.

Passing Atas

1. Tahap persiapan

Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu dan kedua tumit direndahkan hingga berat badan tertumpu pada ujung kaki bagian depan. Posisi lengan di depan dengan kedua telapak tangan, dan jari jari renggang sehingga membentuk seperti mangkuk didepan atas muka (wajah).

2. Tahap Gerakan

Kedua lengan didorongkan ke depan, menyongsong arah datangnya bola bersamaan kedua lutut dan pinggul naik serta tumit terangkat. Arah datangnya bola diusahakan tepat di tengah-tengah atas wajah. Perkenaan bola yang baik, yaitu tepat mengenai jari-jari tangan.

3. Akhir Gerakkan

Tumit terangkat dari lantai, pinggul, dan lutut naik serta kedua lengan lurus, pandangan mengikuti arah gerakan bola.

Passing Bawah

1. Tahap Persiapan

Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu dan lutut direndahkan hingga berat badan tertumpu pada ujung kaki dibagian depan. Kedua lengan dirapatkan dan lurus di depan badan hingga kedua ibu jari sejajar. Pandangan ke arah datangnya bola.

2. Tahap Gerakan

Mendorong kedua lengan ke arah datang nya bola, bersamaan kedua lutut dan pinggul naik, serta tumit terangkat dari lantai. Arah datangnya bola diusahakan tepat di tengah-tengah badan. Perkenaam bola yang baik, yaitu tepat pada pergelangan tangan.

3. Akhir Gerakan

Tumit terangkat dari lantai. Pinggul dan lutut naik, serta kedua lengan lurus. Pandangan mengikuti gerakan bola.

Penutup

Itu tadi sedikit penjelasan dan bagaimana cara melakukan passing atas dan passing bawah dalam permainan bola voli, semoga dapat membantu kalian semua, terimakasih.

Previous Post Next Post

Contact Form